Rabu, 28 September 2016

Belanja di AliExpress

Belanja di AliExpress



All you can meet in China. mungkin pepatah itu benar apa adanya. dengan perkembangan media sosial dan start up yang semakin canggih maka pasar tidak melulu menunjukkan suatu tempat. dimanapun kita berada dan berbekal HP pasar itu ada. saya pribadi lebih suka untuk belanja via online selain bebas biaya parkir. juga bebas bensin, hemat waktu, dan bebas macet. untuk mencari barang-barang yang unik biasanya saya belanja di AliExpress. AliExpress ini sebagian ada yang free shipping. dulu sh sebelum Aliexpress lakukan agreement dengan DHL harus nunggu barang hingga sebulan lebih mungkin sekarang cuma tunggu sekitar satu hingga dua minggu.

Belanja di Aliexpress ini tidak memerlukan paypal karena sudah ada pembayaran sejenis dengan start up Lokal yaitu Doku Wallet jadi buat kamu yang belum punya kartu kredit tidak usah cemas cukup buka saldo via Doku Wallet transaksi di AliExpress bisa diterima kok. Pembayaran via AliExpress juga bisa menggunakan Mandiri ClickPay cuma ga ada salahnya kamu buka doku wallet soalnya apabila barang telah habis sementara kamu telah melakukan pembayaran atau sebagian barang yang kamu sudah bayarkan habis ataupun belum nyamapai duit yang kita bayarkan via mandiri Click Pay akan masuk ke rekening Doku Wallet.



Belanja di AliExpress kamu bisa menemukan macam-macam barang yang tidak dijual di Indonesia. selain itu juga ada kupon-kupon diskon semisal transaksi kita diatas $20 AliExpress sendiri memasang kurs dollar sebagai patokan harganya namun untuk pembayaran kita akan dikenakan kurs rupiah karena mereka sudah menkonvert terlebih dahulu. nah yang perlu kamu perhatikan adalah ketentuan impor di Indonesia. Bea masuk Impor di indonesia itu 30% dari nilai total Transaksi (non NPWP) atau 27,5% (NPWP) jadi lebih aman belanjalah di bawah nilai $50 include free shipping. untuk di Jakarta sendiri sh klo kamu belanja di $50 atau kebawah barang sudah diantar ke rumah paling hanya ganti ongkos di pos sebesar 3000-7000 sementara klo luar daerah semisal Jogja (Sleman) saya dulu harus menuju kantor pos yang dimaksud (untuk di Depok di Plemburan) nanti bakal di sms oleh kantor Posnya kemudian kita juga harus ganti ongkos pengiriman 3000-7000. seperti itulah gambaran belanja dengan menggunakan AliExpress semoga bermanfaat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar